Masa Depannya Tengah Digantung, Wilshere Ambil Sikap Tegas

Masa Depannya Tengah Digantung, Wilshere Ambil Sikap Tegas
Jack Wilshere (c) AFP

Bola.net - - Jack Wilshere enggan menyerah begitu saja di dan siap bekerja keras demi masa depannya di klub London Utara.

Pemain 25 tahun baru bermain 11 kali untuk Gunners musim ini dan belum sekalipun main sebagai starter di Premier League.

Namanya tak masuk skuat Inggris arahan Gareth Southgate di jeda Internasional terakhir, dan sekaligus memunculkan rumor yang mengatakan ia bakal hengkang ke klub lain di Januari demi mencari kesempatan main reguler.

Namun Wilshere, yang kontraknya akan habis di akhir musim, berkeras bahwa ia masih terus berkomitmen untuk bermain di Emirates.

"Tentu saja saya ingin bermain," tuturnya di Express.

"Sulit sekali rasanya jika anda hanya bermain setiap tiga pekan sekali."

Jack WilshereJack Wilshere

"Hal serupa juga dirasakan semua pemain. Saya masih punya determinasi untuk merebut kembali tempat saya. Saya terus bekerja keras dan kita lihat apa yang akan terjadi di masa depan - apakah saya berhasil atau gagal."

Wilshere bermain 90 menit ketika Arsenal menelan kekalahan 0-1 dari FC Koln di Liga Europa semalam.

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR