Martinez Ambisi Guncang Old Trafford dan Emirates

Martinez Ambisi Guncang Old Trafford dan Emirates
Martinez ambisi kalahkan United dan Arsenal. (c) AFP
Bola.net - Roberto Martinez akan memimpin timnya, Everton, untuk menghadapi jadwal berat di pekan ini. Pelatih asal Spanyol itu bakal menghadapi Manchester United di tengah pekan. Setelah itu, tim sudah ditunggu oleh Arsenal.

Meski demikian, Martinez meminta timnya agar tidak merasa inferior kala menghadapi dua tim yang secara tradisional memiliki sejarah yang lebih hebat dibandingkan mereka itu.

"Ada beberapa laga yang tidak kami harap untuk bisa dimenangkan, namun sudah jelas jika kami ingin mencapai sesuatu yang besar, maka kami harus mampu mendobrak mentalitas tersebut dan maju panggung besar serta mendapat kemenangan," jelas Martinez menurut laporan yang diturunkan oleh South China Morning Post.

"Di 10 tahun terakhir, kami tidak pernah mengalahkan Arsenal, Manchester United, Chelsea, dan Liverpool di kandang mereka sendiri dan kami perlu memperhatikan hal itu," tutupnya.

Everton saat ini ada di peringkat ke-5 klasemen sementara dengan mengumpulkan 24 poin dari 13 laga yang sudah mereka mainkan. [initial]

 (scmp/rer)