Martin Odegaard Sulit, Arsenal Cari Alternatif Sampai ke Kroasia

Martin Odegaard Sulit, Arsenal Cari Alternatif Sampai ke Kroasia
Pemain Dinamo Zagreb, Mislav Orsic. (c) AP Photo

Bola.net - Arsenal berharap besar bisa mempermanenkan pembelian Martin Odegaard dari Real Madrid untuk musim depan. Namun, di sisi lain mereka sadar situasinya sulit.

The Gunners meminjam Odegaard dari Los Blancos pada Januari 2021 lalu. Saat itu Mikel Arteta membutuhkan sentuhan kreativitas, dan Odegaard dinilai bisa jadi solusi yang tepat.

Setelah sempat kesulitan beberapa pekan awal, Odegaard sekarang merekah sebagai salah satu pemain terpenting Arsenal.

Dia adalah pemain yang sudah lama dicari-cari The Gunners, kreatif, berani, dan bisa memimpin tim di lapangan.

1 dari 2 halaman

Sulit dapatkan Odegaard

Arsenal boleh berharap, tapi sejak awal Madrid memang tidak berniat melepas Odegaard secara permanen. Peminjaman Odegaard ke Arsenal sebenarnya juga tidak masuk rencana Madrid.

Rencananya, Odegaard dipinjamkan ke Arsenal untuk mendapatkan menit bermain, lalu kembali ke Spanyol dan membantu Madrid di bawah Zidane.

Lagi pula, Madrid sudah waktunya memulai regenerasi lini tengah. Luka Modric dan Toni Kroos masih hebat, tapi mereka tidak bisa bermain selamanya.

2 dari 2 halaman

Rencana Arsenal

Pemain Dinamo Zagreb, Mislav Orsic. (c) AP PhotoPemain Dinamo Zagreb, Mislav Orsic. (c) AP Photo

Memahami sulitnya situasi Odegaard, Arsenal pun bergerak lebih cepat mencari solusi. Kabarnya mereka membidik winger klub Kroasia, Dinamo Zagreb, Mislav Orsic.

Nama Orsic sudah masuk radar klub-klub top Eropa. Dia baru saja memamerkan potensinya ketika mencetak hattrick untuk membantu Dinamo Zagreb menyingkirkan Tottenham dan melangkah ke perempat final Liga Europa.

Orsic bisa jadi pengganti Odegaard yang paling tepat. Dia punya kreativitas, punya visi bermain, dan bisa mencetak gol sendiri.

Sumber: Express