Martin Jol Jagokan Arsenal Finis Empat Besar

Martin Jol Jagokan Arsenal Finis Empat Besar
Martin Jol yakin Arsenal finis di empat besar Premier League. (c) AFP
Bola.net - Manajer Fulham, Martin Jol merasa yakin Arsene Wenger akan bisa memandu lagi Arsenal - lawan mereka akhir pekan ini, finis di empat besar Premier League.

Kepemimpinan Wenger musim ini menemui salah satu periode paling sulitnya, namun rangkaian 7 kemenangan dalam 9 pertandingan liga terakhir sudah membawa The Gunners kembali masuk persaingan memburu tiket Liga Champions musim depan. Dan Jol pun yakin rival mereka itu bisa melakukannya.

"Saya mengagumi dia (Wenger), ia manajer yang sukar dipercaya. Ia emosional, ia ingin menang, bahkan di musim ini saat Anda melihat mereka, Arsenal sudah dalam tekanan besar. Namun mereka meraih kemenangan luar biasa di Bayern Munich, mereka bangkit. Saya yakin mereka akan melakukannya lagi dan masuk empat besar," ujar manajer asal Belanda itu.

Meski demikian, Jol mengaku tak akan melepas tiga poin begitu saja saat Arsenal menyambangi Craven Cottage. "Arsenal sudah tampil sungguh bagus dalam beberapa bulan terakhir. Mereka kini di papan atas dan ingin menembus Liga Champions. Namun semoga kami bisa kembali ke jalur kemenangan, karena itu penting," tutupnya. [initial]

  (sw/row)