Martial: Gol ke Liverpool Momen Tak Terlupakan

Martial: Gol ke Liverpool Momen Tak Terlupakan
Anthony Martial (c) MUFC
- Atnhony Martial belum melupakan gol debutnya bersama Manchester United ke gawang Liverpool. Menurutnya gol tersebut merupakan momen paling penting dalam perjalanan kariernya.


Pemain asal Prancis tersebut pindah ke MU pada musim panas lalu dengan harga 36 juta pounds. Kedatangannya ke Old Trafford dengan harga mahal sempat dipertanyakan mengingat usianya yang masih 19 tahun. Namun, ketika ia diturunkan untuk pertama kalinya, ia langsung mencetak satu gol.


"Saat itu adalah [kenangan] paling melekat," kata Martial pada France Football.


"Itu adalah penampilan pertama saya di depan publik [Inggris] dan orang-orang tak mengenal saya. Saya sangat emosional ketika mencetak gol, dan itu mungkin adalah momen paling penting dalam karier saya," paparnya.


Penampilan Martial terus meningkat hingga hari ini. Ia baru saja menandai kariernya dengan mencetak satu gol untuk 1000 gol Manchester United. [initial]

 (fran/shd)