Martial Beri Kabar Soal Cederanya

Martial Beri Kabar Soal Cederanya
Anthony Martial (c) FA
- Anthony Martial mengatakan bahwa ia tengah berada dalam kondisi baik, usai sebelumnya ditarik keluar lapangan di pertandingan melawan , karena mengalami cedera di bagian kepala.


Pemain berusia 20 tahun terpaksa mengakhiri pertandingan lebih cepat di Vicarage Road, usai ia beradu kepala dengan Daryl Janmaat.


Ia sebelumnya mencoba untuk terus bermain, namun dengan cepat digantikan oleh pemain lain setelah Watford mencetak gol perdana, lantaran tak bisa bangkit setelah menerima benturan dari Janmaat dan Miguel Britos.


Pemain Prancis kini diragukan untuk tampil di duel Piala Liga melawan Northampton tengah pekan ini, meski berkeras bahwa ia sudah pulih setelah apa yang terjadi pekan lalu.


Belum lama ini sang pemain menulis di Twitter: "Merasa lebih baik hari ini. Terima kasih atas semua dukungan dan juga pesan anda."


Mourinho dikabarkan akan mengistirahatkan sejumlah pemain senior di pertandingan melawan Northampton, jelang kedatangan Leicester City ke Old Trafford akhir pekan ini. [initial]




 (twi/rer)