Martial Berharap Bisa Berkembang bersama Mourinho

Martial Berharap Bisa Berkembang bersama Mourinho
Anthony Martial (c) MUTD
- Anthony Martial berharap dirinya bisa berkembang semakin baik di bawah asuhan Jose Mourinho di Manchester United.


Martial gabung dengan MU baru pada musim panas lalu ketika Louis van Gaal masih menjabat sebagai pelatih. Bersama pelatih Belanda tersebut, pemain 20 tahun tersebut mengakui mengalami banyak perkembangan.


Tapi Van Gaal gagal membawa MU lolos ke Liga Champions karena musim lalu hanya bisa finis di peringkat lima. Jose Mourinho kemudian mengambil jabatannya. Bersama dengan pelatih baru, Martial berharap bisa bekerja sama dengan baik.


"Mourinho adalah pelatih hebat. Ia sudah banyak mendapatkan gelar juara. Saya belum terlalu kenal secara pribadi, tapi saya tahu berapa banyak gelar yang telah ia menangkan," ujar Martial seperti dikutip dari Soccerway.


"Saya tahu Mourinho sudah pernah bekerja dengan para pemain hebat dan membantu mereka semakin baik dan berkembang," sambungnya. [initial]

 (sw/shd)