Marin: Mesut Ozil Gelandang Serang Terbaik di Dunia

Marin: Mesut Ozil Gelandang Serang Terbaik di Dunia
Mesut Ozil (c) AFP

Bola.net - - Pemain Olympiacos Marko Marin mengatakan Mesut Ozil adalah gelandang serang terbaik di dunia saat ini. Ia percaya bahwa Ozil adalah pemain kunci bagi Arsenal agar bisa meraih gelar.

Marin dan Ozil pernah sama-sama bermain di Werder Bremen selam satu musim. Pada tahun 2010, Ozil kemudian hengkang ke Real Madrid dan gabung Arsenal tiga tahun setelahnya.

Musim lalu, Ozil menjadi top assist di Premier League dan musim ini ia telah mengumpulkan tujuh gol dari 14 penampilan di semua kompetisi.

"Dia pemain hebat. Semua orang tahu itu. Ia bermain sangat baik di Arsenal. Untuk memenangkan gelar, mereka butuh pemain sepertinya dan Arsenal saya rasa sedang dalam jalur yang bagus," kata Marin pada Goal Internasional.

"Dia adalah pemain kunci jika mereka ingin menjuarai sesuatu dan ia perlu dalam kondisi terbaiknya dalam laga besar untuk menjadi juara. Ia pemain terbaik pada posisinya, jika bukan salah satu tiga pemain terbaik di dunia."