
Bola.net - - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford enggan larut dalam kesedihan setelah melihat prestasi timnya musim ini. Rashford bertekad untuk membawa Manchester United bangkit di musim kompetisi 2019/2020 mendatang.
Setelah tertatih di paruh pertama musim ini, Manchester United sempat menunjukkan tanda-tanda kebangkitan. Di awal kedatangan Ole Gunnar Solskjaer, Setan Merah mampu memenangkan 14 dari 17 pertandingan pertama mereka bersama sang pelatih.
Namun menjelang akhir musim, penyakit inkonsisten kembali menyerang United. Mereka hanya mampu memenangkan 2 dari 12 pertandingan mereka, sehingga mereka finish di peringkat 6 klasemen akhir EPL dan dipastikan absen dari Liga Champions.
Advertisement
Rashford sendiri ogah untuk menyesali performa timnya musim ini. Ia berjanji akan berjuang sekuat tenaga untuk mengembalikan kejayaan Setan Merah musim depan.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui janji Rashford selengkapnya.
Kembalikan Identitas
Rashford mengakui bahwa dalam dua bulan terakhir Manchester United memang seperti orang linglung di mana mereka bermain dengan buruk.
Untuk itu Rashford ingin timnya bisa mengembalikan identitas permainan timnya sejak awal musim depan.
"Musim depan kami harus kembali bermain dengan cara bermain Manchester United yang sebenarnya. Bagi saya ini adalah hal yang paling penting," tulis Rashford di akun Instagramnya.
Kembalikan Tekad
Selain memainkan gaya bermain menyerang khas United, Rashford juga meminta rekan-rekannya untuk kembali terpacu semangatnya.
Ia percaya United bisa meraih kesuksesan besar musim depan jika mereka tampil dengan meyakinkan sejak awal musim kemarin.
"Kami harus mempersiapkan diri kami dengan sebaik mungkin, dan kami juga harus memberikan respon yang baik atas hasil yang kami peroleh musim ini." tandasnya.
Baca Juga:
- Solskjaer: Status Pemain Bintang Tidak Cukup untuk Manchester United
- Paul Pogba Hanyalah Calon Peraih Ballon d'Or yang Jadi Korban Nama Besar Manchester United
- Efek Domino: Griezmann Bisa Dorong Transfer Coutinho, Eden Hazard, Gareth Bale, dan Pogba
- Solskjaer Bisa Dipecat Manchester United Jika Tottenham Jadi Juara Liga Champions, Mengapa?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Mei 2019 21:53
-
Liga Eropa Lain 15 Mei 2019 20:57
-
Liga Champions 15 Mei 2019 20:34
-
Liga Spanyol 15 Mei 2019 19:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...