Mangala Mengeluh Tak Bisa Rayakan Natal di Prancis

Mangala Mengeluh Tak Bisa Rayakan Natal di Prancis
Eliaquim Mangala. (c) AFP
Bola.net - Bek Manchester City Eliaquim Mangala sedikit mengeluhkan jadwal sibuk pada periode natal dan tahun baru di kompetisi Premier League. Mangala mengaku merasa berat tidak bisa merayakan natal bersama orang tuanya di kampung halamannya Prancis.

Pada akhir bulan ini The Citizens memang dihadapkan dengan jadwal yang padat. Pada tanggal 26 Desember pasukan Manuel Pellegrini akan berkunjung ke markas West Brom. Dua hari berselang mereka akan menghadapi Burnley di Etihad Stadium.

Meski tak bisa pulang ke Prancis, Mangala rupanya sudah menemukan solusinya. Ia akan memboyong keluarganya untuk merayakan natal di kota Manchester.

"Ini agak sulit... Ini pertama kalinya saya tidak bisa kembali ke rumah ibu saya, sehingga keluarga saya akan datang ke sini. Saya akan merayakan Natal bersama mereka di Manchester, tetapi tidak akan tidur larut malam karena kami akan bermain pada tanggal 26 dan 28," ungkap Mangala di situs resmi klub. (mcfc/ada)