Mane Pastikan Liverpool Akan Buat MU Bertekuk Lutut

Mane Pastikan Liverpool Akan Buat MU Bertekuk Lutut
Sadio Mane (c) AFP
- Penyerang anyar , Sadio Mane, berani berkoar bahwa The Reds akan sanggup mengalahkan Manchester United pekan ini.


Musim lalu, Liverpool mendapatkan catatan positif atas Wayne Rooney cs, yang saat itu masih dilatih oleh Louis Van Gaal. The Reds berhasil menang sekali dan menahan imbang Setan Merah dalam dua leg di pentas Liga Europa.


Namun di pentas liga, MU memiliki rekor yan g bagus atas Liverpool. Dalam lima pertemuan terakhirnya lawan klub Merseyside tersebut, Setan Merah tak pernah kalah. Bahkan mereka menang dua kali dalam dua pertandingan terakhir mereka di Anfield.


Namun catatan negatif itu tak membuat Mane minder. Ia menegaskan bahwa kali ini Liverpool pasti akan bisa membuat skuat yang kini dilatih Jose Mourinho itu bertekuk lutut.


"Kami akan mengalahkan Manchester United," seru Mane pada Daily Telegraph.


"Tentu saja (saya memikirkan hal itu). Kami semua percaya kami akan berhasil (memenangkan pertandingan tersebut)," tegas pemain asal Senegal ini. [initial]


 (dt/dim)