Mancini: United Harus Belanja

Mancini: United Harus Belanja
Mancini sarankan United untuk belanja. (c) AFP
Bola.net - Mantan pelatih Manchester City Roberto Mancini mengatakan bahwa Manchester United harus melakukan penyegaran jika ingin tampil lebih baik. Penyegaran yang dimaksud adalah mendatangkan pemain baru ke Old Trafford.

Para rival United cukup agresif belanja musim ini sementara Setan Merah tak terlalu sukses di lantai transfer. Untuk mengubah peruntungan mereka, United juga harus mau belanja tahun ini.

"Chelsea sudah berubah dengan membeli beberapa pemain. City juga sama, mendatangkan empat atau lima pemain baru. Setelah sekian tahun, sudah waktunya United juga melakukan penyegaran tim," ujar Mancini kepada BBC.

Mancini menolak anggapan bahwa UNited tampil buruk musim ini karena faktor David Moyes. Mancini percaya bahwa Moyes adalah pelatih yang cakap.

"Saya rasa Moyes punya kesempatan besar untuk sukses - dia sudah memimpin Everton selama sepuluh tahun dengan hasil bagus. Dia adalah pelatih yang bagus, dia tidak butuh nasehat saya. Alex (Ferguson) sudah berada di puncak sangat lama, wajar jika penggantinya akan mengalami kesulitan." (ss/hsw)