Mancini Tak Janjikan Posisi Inti Pada Rodwell

Mancini Tak Janjikan Posisi Inti Pada Rodwell
Jack Rodwell jadi pembelian pertama Mancini musim panas ini. (c) MCFC
Bola.net - Manajer Roberto Mancini memberi peringatan pada Jack Rodwell untuk meningkatkan kemampuan sebelum mendapat posisi di skuad inti Manchester City.

City kemarin mengumumkan transfer gelandang Inggris berusia 21 tahun itu dari Everton dengan harga sekitar 18 juta poundsterling. Dan Mancini mengaku senang bisa mendapatkan Rodwell sebagai pembelian pertamanya musim panas ini.

"Jack Rodwell adalah pemain muda yang harus mengembangkan diri untuk bermain di level ini. Ia pemain bagus untuk masa depan kami, saya harap begitu. Saya menyukainya musim lalu dan untuk itulah kami membelinya," tutur manajer asal Italia itu.

Mantan pelatih Inter Milan itu juga memuji Rodwell sebagai pemain muda yang bertalenta. Tetapi ia juga mengingatkan jika Rodwell harus terbiasa dengan kompetisi ketat di masa depan.

"Ini akan jadi kali pertama ia bermain untuk memenangi sesuatu. Itu bakal sulit untuknya tapi saya yakin dalam beberapa tahun lagi ia akan jadi gelandang hebat karena ia kuat," tutup Mancini.  (gl/row)