Mancini: City Wajib Menang di Laga Derby

Mancini: City Wajib Menang di Laga Derby
Roberto Mancini minta City menangkan derby. (c) AFP
Bola.net - Roberto Mancini menyatakan bahwa Manchester City tidak boleh kalah pada laga Derby Manchester yang akan berlangsung di Etihad Stadium.

City akan menjamu Manchester United pada laga akhir pekan nanti. Musim lalu, The Citizens memang tampil lebih baik. Terbukti mereka mampu membekuk MU dengan skor tipis saat bermain di kandang.

Akan tetapi, Macnini menilai bahwa MU adalah tim favorit pada laga nanti. Meski begitu, ia tidak akan membiarkan timnya kalah dan semakin memperlebar margin poin di antara keduanya.

"Kami tertinggal tiga poin dan tidak boleh kalah. Saya rasa mereka lebih baik daripada kami saat ini, namun derby tetaplah derby," tukas Mancio.

Pelatih asal Italia ini pun menilai kehadiran Robin van Persie dan Shinji Kagawa jelas membuat The Red Devils menjadi lebih kuat. Meski begitu, ia tetap optimis akan bisa meraih poin sempurna saat berlaga di rumah mereka sendiri. (s360/bgn)