
Bola.net - Asa Besiktas untuk mendapatkan jasa Hannibal Mejbri di musim panas ini menemui kegagalan. Manchester United memutuskan untuk menolak tawaran raksasa Turki tersebut.
Hannibal merupakan salah satu pemain muda berbakat yang dimiliki MU. Namun sejauh ini sang gelandang masih sulit untuk bermain dengan reguler di tim utama Setan Merah.
Tak ayal ada sejumlah klub yang berminat pada jasanya. Besiktas menjadi salah satu tim yang belakangan berminat untuk memboyong pemain timnas Tunisia tersebut.
Advertisement
Manchester Evening News mengklaim bahwa Besiktas sudah mengajukan tawaran untuk merekrut Hannibal. Namun tawaran mereka ditolak mentah-mentah oleh MU.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Dilepas
Menurut laporan tersebut, Manchester United memutuskan untuk tidak melepas Hannibal ke Besiktas.
Erik Ten Hag menilai sang gelandang masih dibutuhkan oleh MU. Apalagi karena stok gelandang MU musim ini cukup tipis.
Jadi ketimbang meminjamkannya ke klub lain, Erik Ten Hag berencana untuk mengoptimalkan sang pemain di timnya.
Dapat Kesempatan
Laporan tersebut juga mengklaim bahwa Ten Hag sudah mengalokasikan waktu bermain untuk Hannibal setelah jeda internasional.
Manchester United akan menjalani jadwal yang cukup padat. Karena mereka akan mulai bertanding di Carabao Cup dan juga di Liga Champions.
Alhasil Ten Hag akan memberikan kesempatan kepada Mejbri untuk unjuk gigi di beberapa laga agar ia mendapatkan pengalaman bermain di level tertinggi.
Siap Bertahan
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa Hannibal tidak berencana untuk meninggalkan MU di musim panas ini.
Sang pemuda bertekad untuk membuktikan dirinya agar bisa jadi pemain inti MU di masa depan.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 9 September 2023 22:54
Timnas Indonesia U-23 Menang 9-0, MU Kena Senggol: Selamat, Untung Gak 7-0!
-
Liga Inggris 9 September 2023 18:30
-
Liga Inggris 9 September 2023 18:00
MU Dianggap Sudah Tepat Rekrut Rasmus Hojlund Ketimbang Evan Ferguson
-
Liga Inggris 9 September 2023 17:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...