Manchester United Terdepan Dapatkan Schmeichel

Manchester United Terdepan Dapatkan Schmeichel
Kasper Schmeichel (c) AFP

Bola.net - - Manchester United dikabarkan sudah berhasil mengungguli Manchester City dalam perburuan untuk merekrut kiper Leicester City, Kasper Schmeichel.

Pemain Denmark itu merupakan salah satu kiper terbaik di Inggris usai musim lalu membantu The Foxes membuat kejutan dengan memenangkan Premier League musim lalu dan juga lolos hingga babak perempat final Liga Champions musim ini.

Menurut laporan Sky Sports News, Schmeichel sudah keluar dari manajemen lamanya, Triple S, dan bergabung dengan agen pemain asal Italia, Luca Bascherini, yang punya hubungan baik dengan pihak Old Trafford.

Kasper SchmeichelKasper Schmeichel

David de Gea belakangan dikabarkan akan hengkang ke Real Madrid di musim panas, dan beberapa sumber mengatakan Setan Merah siap mendatangkan sosok berusia 30 tahun sebagai pengganti.

Schmeichel, yang ayahnya, Peter, merupakan legenda United dan juga pernah bermain untuk Citizens, masih terikat kontrak di klubnya sekarang hingga Juni 2021.