
Bola.net - Rencana Arsenal untuk merekrut Declan Rice di musim panas nanti mendapatkan tantangan baru. Manchester United dilaporkan siap berjuang untuk menggagalkan transfer tersebut.
Rice dipastikan akan jadi rebutan di bursa transfer musim panas kali ini. Ini disebabkan West Ham sudah mengonfirmasi bahwa sang gelandang bisa diangkut dari London.
Arsenal dilaporkan jadi tim terdepan untuk merekrut Rice. Tim besutan Mikel Arteta itu sangat mendambakan gelandang timnas Inggris itu untuk memperkuat lini tengah mereka.
Advertisement
Dilansir Football Insider, Arsenal tidak akan mudah mendapatkan jasa Rice. Manchester United dilaporkan siap menggagalkan transfer itu di usim panas nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Perkuat Lini Tengah
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United sangat mendambakan transfer Rice di musim panas nanti.
Erik Ten Hag butuh armada baru di lini tengah mereka. Ia butuh gelandang top yang bisa jadi jenderal lini tengah Setan Merah yang baru.
Ten Hag dilaporkan sangat mengagumi permainan Rice yang ia nilai sebagai gelandang yang komplet. Jadi ia berniat untuk mengamankan jasanya di musim panas nanti.
Coba Bajak
Laporan tersebut mengklaim bahwa MU saat ini sedang siap siaga untuk membajak transfer Rice.
Ini disebabkan proses negosiasi Arsenal dan West Ham tidak berjalan lancar. The Gunners dilaporkan ogah membayar harga yang ditetapkan oleh The Hammers.
Proses negosiasi memang masih berlanjut, namun kesepakatan antara kedua tim ini masih jauh dari kata sepakat. Alhasil MU akan menunggu hingga proses ini gagal lalu membajak transfer tersebut.
Harga Mahal
Manchester United maupun Arsenal harus membayar harga yang sangat mahal untuk jasa Rice.
West Ham menginginkan tidak kurang dari 100 juta pounds untuk jasa pemain timnas Inggris tersebut.
Klasemen Premier League
(Football Insider)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Juni 2023 21:51
-
Liga Champions 4 Juni 2023 12:55
Musim Ini Man City Berpeluang Treble, Musim Depan? Belum Tentu
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...