
Bola.net - Manchester United dikabarkan sebal dengan sikap Jesse Lingard yang bergabung dengan agensi Mino Raiola. Peluang untuk melepas pemain 27 tahun tersebut pada musim depan sangat terbuka.
Mino Raiola merupakan agen top di Eropa. Dia punya banyak klien yang bermain di banyak klub besar Eropa. Salah satu klien besar agen asal Italia tersebut yakni Paul Pogba yang bermain di Manchester United.
Mino Raiola punya hubungan yang buruk dengan Manchester United. Mino Raiola disebut sebagai pihak yang selalu ingin membawa Paul Pogba pindah dari United. Sikap Mino Raiola inilah yang membuat United kesal.
Advertisement
Sebenarnya, hubungan United dengan Raiola sudah memburuk sejak era Sir Alex Ferguson. Sempat membaik usai membawa Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba ke Old Trafford, kini hubungan Raiola dengan United kembali panas.
Pintu Keluar Old Trafford Terbuka untuk Jesse Lingard?
Di tengah hubungan panas Manchester United dengan Mino Raiola, Jesse Lingard baru saja membuat keputusan yang penting. Winger jebolan akademi Setan Merah itu pindah agen dan memilih berada di bawah naungan Mino Raiola.
Dikutip dari The Telegraph, keputusan Jesse Lingard pindah agensi ke Mino Raiola membuat klub kesal bukan main. Para direksi United gelisah dengan keputusan yang diambil pemain bernomor punggung 14 tersebut.
Manchester United mulai khawatir Mino Raiola bakal membawa Jesse Lingard pindah klub pada bursa transfer awal musim 2020/2021 mendatang. Saat ini, nama Jesse Lingard disebut tengah menjadi incaran klub asal Serie A yakni AC Milan.
Jesse Lingard sendiri tidak tampil bagus pada musim 2019/2020 ini. Jesse Lingard hanya mencetak satu gol dan satu assist pada 27 laga yang sudah dimainkan di semua kompetisi.
Siapkan Pengganti Jesse Lingard
Jesse Lingard tampil mengecewakan untuk Manchester United. Manajer Ole Gunnar Solskjaer pun disebut sudah siap dengan opsi lain untuk mengisi peran yang dimainkan Jesse Lingard pada musim ini.
Manchester United dikabarkan tengah membidik James Maddison, playmaker asal Leicester City. Pemain berusia 22 tahun tersebut dinilai punya visi kreatif yang memang sangat dibutuhkan Manchester United.
Hanya saja, peluang United untuk membeli James Maddison pada Januari 2020 ini disebut sangat tipis. Sebab, pihak Leicester diyakini baru tertarik untuk melepas Maddison pada awal musim 2020/2021 yang akan datang.
Sumber: The Telegraph
Baca Ini Juga:
- Siapa yang Harus Dibeli Manchester United, James Maddison atau Jack Grealish?
- Harry Maguire Cedera, Manchester United Mendadak Cari Bek Tengah Baru
- Ikut-Ikut Barcelona dan MU, Real Madrid Juga Kepincut Lautaro Martinez
- Moussa Dembele Diincar Chelsea, Presiden Lyon Katakan Tidak
- Tinggalkan AC Milan, Pepe Reina Segera Kembali ke Premier League
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Januari 2020 21:00
-
Liga Inggris 8 Januari 2020 20:40
-
Liga Inggris 8 Januari 2020 20:20
-
Liga Inggris 8 Januari 2020 20:00
-
Liga Inggris 8 Januari 2020 19:40
Marcus Rashford Pede MU Ulangi Keajaiban Paris di Etihad Stadium
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:59
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:58
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:57
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:56
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...