Manchester United Intai Winger Bournemouth

Manchester United Intai Winger Bournemouth
matt ritchie, (c) AFP
- Kinerja lini depan yang terus mendapat sorotan membuat manajemen Manchester United terus berupaya untuk mencari solusi. Selain posisi ujung tombak, posisi winger juga menjadi prioritas pembenahan Setan Merah.


Hal tersebut terjadi setelah kondisi para winger MU masih belum memberikan penampilan yang menjanjikan. Hal ini secara tidak langsung berdampak pada minimnya gol yang diciptakan oleh pada para penyerang.


Nah, berdasarkan kabar yang ditulis oleh The Sun, kini MU disebut tengah mengincar bintang , Matt Ritchie, untuk membenahi sektor winger mereka.


Pemain asal Skotlandia berusia 26 tahun ini memang tampil apik bersama Bournemouth pada musim ini. Ia menjadi pemain yang selalu ambil bagian dalam setiap pertandingan Bournemouth pada musim ini.


Dikabarkan pula bahwa jika tiada aral melintang kemungkinan transfer ini akan tersedia pasca perayaan Natal tahun ini. Artinya, Ritchie sudah bisa bermain pada Boxing Day. [initial]

 (ts/asa)