Manchester United Ikut Minati Alex Sandro

Manchester United Ikut Minati Alex Sandro
Alex Sandro (c) Ist
Bola.net - Manchester United dilaporkan menjadi tim terakhir yang menunjukkan ketertarikan terhadap bek kiri Porto, Alex Sandro.

Pemain berusia 24 tahun itu diperkirakan akan pergi dari klub Portugal di musim panas ini. Atletico Madrid, Real Madrid, dan Manchester City dikabarkan tertarik untuk menampung bek berbakat tersebut.

Laporan yang diturunkan oleh laman Italia, Tuttomercatoweb mengklaim bahwa Sandro, yang tidak hanya piawai dalam bertahan namun juga menyerang, bisa pergi ke Old Trafford di musim panas mendatang.

Rekan setimnya di Porto, Danilo, belum lama ini resmi pindah ke Real Madrid, dan hal tersebut mungkin bakal mempengaruhi keputusan tim Portugal dalam melepas satu lagi bintangnya menjelang musim kompetisi yang akan datang.

Enam kali membela Brasil, Sandro tercatat sudah membuat 20 penampilan di semua level kompetisi musim ini. [initial]

 (tut/rer)