Manchester United Hidupkan Minat Pada Striker Bayern Munchen Ini

Manchester United Hidupkan Minat Pada Striker Bayern Munchen Ini
Selebrasi Eric Maxim Choupo-Moting dalam laga DFB Pokal Preussen Munster vs Bayern Munchen, Rabu (27/9/2023). (c) AP Photo/Martin Meissner

Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan masih berminat pada sosok Eric Maxim Choupo-Moting. Setan Merah dilaporkan akan mencoba merekrutnya dalam waktu dekat ini.

Di bursa transfer musim dingin ini, Manchester United berencana mendatangkan striker baru. Erik Ten Hag butuh striker baru karena timnya saat ini cukup kesulitan mencetak gol.

United sendiri sudah dikaitkan dengan beberapa striker. Namun baru-baru ini, MU dikabarkan CLBK.

The Athletic menyebut bahwa Setan Merah mengarahkan radar mereka ke Bayern Munchen. Mereka berencana untuk merekrut Eric Maxim Choupo-Moting.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Incaran Lama

Incaran Lama

Selebrasi Eric Maxim Choupo-Moting dkk dalam laga 16 Besar Liga Champions 2022/2023 Bayern Munchen vs PSG, Kamis (9/3/2023) (c) AP Photo/Matthias Schrader

Menurut laporan tersebut, Manchester United sebenarnya sudah lama berminat pada sang striker.

Di musim panas kemarin, Erik Ten Hag sempat mencoba mendatangkannya ke Old Trafford. Namun karena satu dan dua hal transfer itu tidak jadi kenyataan.

Sang manajer dikabarkan masih ngebet pada Choupo-Moting jadi ia akan mencoba merekrutnya di musim dingin ini.

2 dari 4 halaman

Kans Lebih Besar

Kans Lebih Besar

Jamal Musiala dan Choupo-Moting merayakan gol pada laga Herta Berlin vs Bayern Munchen (c) AP Photo

Laporan yang sama mengklaim bahwa kans MU untuk mendatangkan Choupo-Moting di musim dingin ini cukup besar.

Bayern Munchen saat ini sudah memiliki Harry Kane. Jadi kehadiran sang striker sudah tidak terlalu dibutuhkan di skuat Die Roten.

Selain itu kontrak Choupo-Moting juga sudah mulai menipis. Jadi Bayern akan mempertimbangkan melepas sang pemain di musim dingin ini.

3 dari 4 halaman

Opsi Alternatif

Opsi Alternatif

Penyerang Bayern Munchen, Eric Maxim Choupo-Moting beradu cepat dengan bek FC Koln, Nikola Soldo dalam lanjutan Liga Jerman 2022/2023 pekan ke-17, Rabu (25/1/2023) WIB. (c) AP Photo/Alexndra Beier

MU juga punya opsi alternatif jika mereka gagal mendapatkan jasa Choupo-Moting.

Setan Merah akan memboyong striker milik Stuttgart, Serhou Guirassy.