Manchester United Diminta Beli Bek Tengah Baru

Manchester United Diminta Beli Bek Tengah Baru
Chris Smalling (c) AFP
Bola.net - Eks pemain Manchester United, Danny Higginbotham, mengatakan bahwa Setan Merah harus bisa mendatangkan satu bek tengah lagi sebagai pendamping untuk Chris Smalling.

Di musim panas ini, United berhasil mendatangkan lima pemain baru. Namun mereka hanya membeli satu bek saja, yakni Matteo Darmian. Pemain asal Italia itu sendiri merupakan seorang pemain bek kanan.

Menurut Higginbotham, Setan Merah seharusnya juga membeli seorang bek tengah lagi. United harus membeli seorang defender bertipe pemimpin. Pemain itu akan jadi pelengkap bagi seorang Smalling.

"United harus membeli seorang bek tengah yang bertipe pemimpin sebelum bursa transfer ditutup. Smalling mampu tampil semakin hebat sebagai seorang ball-playing defender. Namun ia butuh seorang ball-winner yang cocok berduet dengannya," terang Higginbotham seperti dilansir The Independent.

"United selalu memiliki tipe pemain yang berbeda di lini pertahanannya. Seperti Steven Bruce, Jaap Stam dan Nemanja Vidic yang mampu berduel dan memenangkan perebutan bola, dan para pemain seperti Ronny Johnsen, Gary Pallister dan Rio Ferdinand yang melindungi dan mengumpan bola," tandasnya. [initial]

 (ind/dim)