
Bola.net - Mantan pemain Manchester United, Ben Thornley mengingatkan setan merah untuk tidak meremehkan Brighton. Ia menilai The Seagulls adalah lawan yang berpotensi menjadi batu sandungan bagi MU.
Setelah rehat selama dua pekan, gelaran Premier League akan dilanjutkan pada akhir pekan ini. Manchester United dijadwalkan akan berhadapan dengan Brighton di pertandingan pekan ke-30 EPL ini.
Kubu Setan Merah memagn lebih diunggulkan untuk menang di partai ini. Karena Brighton saat ini menempati peringkat 16 klasemen sementara EPL.
Advertisement
Namun Thornley percaya MU harus tetap waspada saat menjamu Brighton. "Mereka [Brighton] memiliki manajer muda yang bagus dan juga lapar akan kemenangan," ujar Thornley kepada MUTV.
Baca komentar lengkap eks MU itu di bawah ini.
Skuat Bagus
Thornley menilai bahwa posisi Brighton di klasemen tidak boleh menjadi patokan MU.
Ia menilai Brighton punya banyak pemain bagus yang bisa menjadi ancaman bagi Setan Merah.
"Mereka adalah tim yang sangat bagus, dan mereka memiliki sejumlah pemain yang berbahaya dan wajib diwaspadai,"
Bisa Menang
Thornley cukup optimistis bahwa MU bisa membekuk Brighton di akhir pekan nanti.
Meski ia menilai MU harus bekerja keras untuk bisa menaklukan The Seagulls.
"Saya rasa ini laga yang bagus bagi United untuk memulai lagi Liga. Kita yakin bahwa mereka bisa memenangkan tiga poin di laga ini, namun itu tidak akan mudah," ujarnya.
Bangkit
Manchester United sendiri mengusung misi kebangkitan di laga ini.
Karena sebelum jeda internasional mereka dikalahkan Leicester City di pertandingan perempat final FA Cup.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 21:00
Manchester United Kepincut Wonderkid asal Amerika Serikat Ini?
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 20:40
Manchester United Minimal Buat Satu Transfer Besar di Musim Panas 2021
-
Liga Inggris 31 Maret 2021 20:20
Tottenham Optimistis Pertahankan Harry Kane dari Godaan Duo Manchester
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...