
Bola.net - Daftar peminat Kaoru Mitoma di musim panas nanti semakin bertambah. Manchester United dilaporkan tertarik untuk mengamankan jasa sang winger dari Brighton.
Musim ini nama Mitoma sedang berkibar di Inggris. Pemain timnas Jepang itu menciptakan banyak sekali gol dan assist untuk Brighton sejauh ini.
Kecemerlangannya membuat Mitoma jadi properti panas di bursa transfer yang akan datang. Klub-klub top Eropa berlomba-lomba untuk mendatangkannya di musim panas nanti.
Advertisement
The Sun mengklaim bahwa ada pendatang baru untuk jasa Mitoma. Manchester United dilaporkan tertarik meminang sang winger.
Simak situasi transfer Mitoma di bawah ini.
Perkuat Sektor Sayap
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United meminati jasa sang winger untuk memperkuat sektor sayap mereka.
Erik Ten Hag menyukai dinamika permainan Mitoma. Ia menilai sang winger bisa membuat lini serang United semakin cair.
Ten Hag juga sudah berkesempatan melihat aksi Mitoma saat timnya melawan Brighton. Ia percaya eks pemain Kawasaki Frontale itu bakal jadi opsi yang bagus bagi timnya.
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United benar-benar serius mendambakan jasa Mitoma.
Setan Merah diklaim sudah beberapa kali mengirim pemandu bakat mereka untuk mengamati aksi sang winger. Erik Ten Hag meminta laporan yang mendetail mengenai sang winger.
Sejauh ini laporan yang masuk ke meja MU dikabarkan cukup positif. Jadi proses pengamatan sang winger dikabarkan akan terus dilanjutkan sampai akhir musim nanti.
Bakal Sulit
Laporan yang sama mengklaim bahwa kans Manchester United untuk membajak Mitoma di musim panas nanti cukup kecil.
Ini disebabkan Brighton dikabarkan ogah melepaskan Mitoma. Sang winger dinilai adalah pemain yang sangat krusial bagi The Seagulls.
Brighton dilaporkan sedang menyusun proposal untuk memperpanjang kontrak sang winger di AMEX Stadium.
(The Sun)
Baca Juga:
- Diincar MU, Real Madrid Pagari Eduardo Camavinga dengan Kontrak Baru
- Masih Bahagia, Bintang Ajax Ini Indikasikan Ogah Pindah Ke Manchester United
- Bukan Frenkie De Jong, Pemain Barcelona ini Bakal Gabung Manchester United?
- Ada Nama Bintang Manchester United, Ini 5 Pemain dengan Kenaikan Nilai Pasar Tertinggi di Premier Le
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Maret 2023 22:07
Diincar MU, Real Madrid Pagari Eduardo Camavinga dengan Kontrak Baru
-
Liga Inggris 20 Maret 2023 19:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...