'Manchester United Bisa Kejar Chelsea dan City'

'Manchester United Bisa Kejar Chelsea dan City'
Manchester United (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Manchester United, Paul Ince mengungkapkan keyakinannya bahwa mantan timnya tersebut akan keluar sebagai juara musim ini.

Manchester United saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Premier League di belakang Chelsea dan Manchester City. Performa tersebut sedikit mengejutkan mengingat mereka banyak ditinggal pemain karena cedera dan awal musim yang buruk.

Namun pandangan berbeda disampaikan oleh Paul Ince. Menurutnya, Setan Merah akan menjadi juara apabila mereka memperbaiki skuat mereka pada bursa transfer Januari nanti, di tambah dengan kembalinya pemain dari cedera.

"Banyak hal yang bisa terjadi, dan kita bisa melihat itu di Newcastle saat mengalahkan Chelsea. Saya melihat Chelsea mengalahkan Hull, namun Chelsea tak meyakinkan. Dan jelas Manchester City kehilangan Aguero. Saya pikir United bisa mengejar mereka dengan kembalinya pemain dari cedera dan membeli beberapa bek," ujarnya.

"Saya merasa mereka akan memiliki peluang juara seperti Manchester City atau Chelsea, dan itu adalah hal bagus karena anda pasti tak ingin hanya melihat dua tim bersaing gelar. Anda pasti ingin tim lain seperti United dan Arsenal juga terlibat dalam pacuan gelar yang menarik," tandasnya.[initial]

 (ts/dzi)