
Bola.net - Sebuah sinyal bahaya datang untuk Chelsea. Striker muda mereka, Tammy Abraham dikabarkan berada dalam radar transfer Manchester City.
Abraham merupakan produk akademi Chelsea. Namun sebelum tahun 2019 kemarin, ia belum pernah mendapatkan kesempatan di tim utama The Blues.
Semenjak kedatangan Frank Lampard, nasib Abraham berubah drastis. Ia kini dipercaya menjadi ujung tombak The Blues di mana ia tampil trengginas di lini serang Chelsea.
Advertisement
Le10Sport mengklaim bahwa performa apik Abraham itu tengah diamati oleh Manchester City. Sang striker bakal dibajak oleh juara bertahan EPL itu.
Simak situasi transfer Abraham selengkapnya di bawah ini.
Striker Masa Depan
Menurut laporan tersebut, Manchester City membidik Abraham untuk menjadi striker masa depan mereka.
Saat ini mereka memiliki striker tajam pada diri Sergio Aguero. Namun performa Aguero dinilai sedikit mengalami penurunan musim ini.
Demi mempersiapkan hari di mana Aguero pergi dari klub, City berencana menjadikan Abraham sebagai penerus sang striker di lini serang mereka.
Celah Pembajakan
Menurut laporan tersebut ada celah yang bisa dimanfaatkan City untuk membajak Abraham.
Kontrak sang striker berakhir di tahun 2022 mendatang. Namun hingga saat ini proses negosiasi kontrak barunya bersama Chelsea berjalan alot.
Manajemen The Blues diberitakan menolak permintaan gaji Abraham yang dianggap terlalu tinggi. City di sisi lain siap membayar permintaan Abraham sehingga mereka berharap bisa membajak sang striker.
Tajam
Musim ini Abraham membuktikan bahwa ia adalah penyerang yang layak dibayar mahal.
Ia kini mengemas total 14 gol dan 5 assist bagi The Blues di semua kompetisi.
(Le 10 Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Desember 2019 21:52
-
Liga Inggris 31 Desember 2019 18:57
-
Liga Inggris 31 Desember 2019 15:40
-
Liga Inggris 31 Desember 2019 13:54
-
Liga Inggris 31 Desember 2019 13:32
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...