
Bola.net - Manajer Sheffield United Chris Wilder mengakui kehebatan Liverpool dan mengaku menyukai semua hal tentang tim asuhan Jurgen Klopp itu.
Sheffield United baru saja bertanding melawan Liverpool di matchday 21 Premier League. Bermain di Anfield, Sheffield mampu memberikan perlawanan yang alot pada tuan rumah.
Mereka kebobolan melalui gol Mohamed Salah pada menit keempat. Setelah itu Liverpool dipaksa bekerja ekstra keras sebelum akhirnya bisa mencetak gol kedua pada menit ke-64.
Advertisement
Pada akhirnya, laga itu dimenangi oleh Liverpool dengan skor 2-0. Dengan demikian, Sheffield United gagal membalas dendan di mana di putaran pertama kemarin di Bramall Lane, mereka dikalahkan juga dengan skor 1-0.
Kalah Kelas
Di pertandingan itu, Liverpool mendominasi penguasaan bola hingga 75 persen. Mereka melepas 19 tendangan dan tujuh mengenai sasaran.
Sementara itu di sepanjang laga, Sheffield cuma bisa melepas tiga tembakan dan dua yang tepat saran. Chris Wilder pun mengakui bahwa kelas Liverpool jauh di atas timnya.
“Kedua babak dari permainan kita tidak bisa bisa merepotkan mereka, tidak melakukan apa pun yang membuat kami berada di posisi ini. Saya pikir mereka luar biasa, tetapi mereka tidak harus keluar dari gigi kedua atau ketiga," cetusnya pada BT Sport.
"Orang-orang berbicara tentang pelatih akademi dan semua omong kosong tentang hal-hal teknis dan taktis: ketika kami melawan mereka di kandang kami, kami mampu merepotkan mereka dan mempersulit mereka," ujarnya.
“[Di sini] mereka memenangkan setiap bola pertama, setiap bola kedua, turun di setiap bola kedua, berlari maju dan berlari kembali ke belakang, dan mereka melakukan itu jauh lebih baik daripada kami," aku Wilder.
Doa untuk Liverpool
Usai pertandingan, Chris Wilder mengaku merasa lega karena Sheffield United kini tak harus menghadapi Liverpool lagi. Ia juga mendoakan The Reds agar sukses, karena ia sangat suka dengan tim asal Merseyside tersebut.
“Saya berharap yang terbaik bagi Jurgen dan Liverpool, saya suka segalanya tentang mereka: cara mereka bermain, pemain taktis dan teknis, tetapi bagian teratas, bagian fisik dan mental dari itu, luar biasa," pujinya.
"Dan jika itu cukup baik untuk mereka, itu pasti cukup baik untuk orang lain," tandas Wilder.
Liverpool saat ini mengoleksi 58 poin dari 20 pertandingan. Mereka unggul 13 poin dari Leicester City yang ada di peringkat kedua. Sementara itu Sheffield United kini tertahan di peringkat delapan klasemen sementara Premier League dengan raihan 29 poin dari 21 laga.
(BT Sport)
Baca Juga:
- Perpanjang Catatan Tak Terkalahkan di Premier League, Begini Sesumbar Lucu Fans Liverpool
- Awas Liverpool, Masih Ada Peluang Bagi Madrid untuk Bajak Sadio Mane
- Menerka Akun Instagram Asli Milik Takumi Minamino
- Jadwal Putaran Ketiga Piala FA 2019/2020 Akhir Pekan Ini
- 50 Laga Alisson di Premier League, Harga Mahal Itu Tinggal Kenangan
- Alisson Becker Catat Rekor Kiper Pertama Raih Samba d'Or
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 2 Januari 2020 20:23
Persiapan Tidak Lazim Sheffield United untuk Hadapi Liverpool
-
Liga Inggris 2 Januari 2020 17:50
Ini Mantra yang Bikin Liverpool Akhirnya Sering Raih Clean Sheet Lagi
-
Liga Inggris 2 Januari 2020 17:23
Harapan Jurgen Klopp untuk Takumi Minamino: Mainlah yang Gila
-
Liga Inggris 2 Januari 2020 14:41
Jurgen Klopp: Liverpool Hampir Pasti Tak Beli Pemain Lagi pada Januari Ini
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...