'Man United Perlu Lima Atau Enam Pemain Lagi'

'Man United Perlu Lima Atau Enam Pemain Lagi'
Manchester nited (c) AFP
Bola.net - Mantan Kapten Manchester United Roy Keane kali ini mencoba untuk mengeluarkan pendapatnya perihal mantan timnya tersebut. Roy Keane berpendapat bahwa kedatangan Marouane Fellaini di awal musim lalu Juan Mata belum cukup bagi Manchester United.

Asisten Pelatih Republik Irlandia ini malah bersikeras bahwa United setidaknya membutuhkan lima atau enam pemain lagi.

"Saya pikir United setidaknya membutuhkan lima atau enam pemain lagi, jika ini terjadi di awal musim maka akan menjadi hal yang menarik bagi Manchester United. Mereka akan kembali ke papan atas di mana tempat mereka seharusnya," ujar Pria berumur 42 tahun ini.

Roy Keane juga mengkritik perihal kebijakan transfer mantan timnya tersebut yang selalu mengeluarkan dana yang tidak sedikit.

"Mereka semacam mengambil jalan pintas dalam hal transfer dalam beberapa tahun belakangan ini. Mereka sudah tidak pergi dan keluar mencari pemain besar,". [initial]

  (srv/han)