Man United Kian Serius Datangkan Bintang Real Madrid

Man United Kian Serius Datangkan Bintang Real Madrid
Fabio Coentrao (c) AFP
Bola.net - Dikabarkan oleh Metro, Manchester United tengah melakukan perbincangan serius dengan Real Madrid dalam usaha mereka untuk mendatangkan bek asal Portugal, Fabio Coentrao.

Setan Merah mulai dihubungkan dengan kepindahan Coentrao setelah sang pemain sangat kesulitan menggusur Marcelo yang nampak tak tergantikan di skuat El Real. Kendati hanya menjadi pilihan kedua di Madrid, hal itu sepertinya tak menyurutkan minat Manchester United.

Posisi bek kiri memang menjadi salah satu sumber masalah United musim ini. Itu diakibatkan karena terlalu sering cederanya Luke Shaw. Akibatnya Louis Van Gaal terpaksa harus berulang kali merotasi skuatnya.

Marcos Rojo dan Daley Blind sendiri lebih di plot sebagai winger ketimbang full back, maka tak heran kalau di musim panas nanti Van Gaal akan mendatangkan seorang pemain bertahan, yang bisa jadi pemain tersebut adalah Coentrao. [initial]

 (sqw/jrc)