
Bola.net - Striker Chelsea Tammy Abraham didaulat menjadi man of the match dalam pertandingan antara Wolverhampton melawan The Blues di Molineux Stadium pada hari Sabtu (14/9/19) malam.
Gelar ini pantas didapat Abraham karena striker asal Inggris itu memborong tiga gol dalam pertandingan tersebut.
Chelsea sendiri berhasil memenangkan pertandingan tersebut dengan skor 5-2. Selain Abraham, gol kemenangan The Blues lainnya dicetak oleh Fikayo Tomori dan Mason Mount.
Advertisement
Kemenangan itu membuat Chelsea naik ke peringkat keenam di klasemen sementara Premier League. Mereka mengumpulkan 8 poin dari lima pertandingan.
Kegemilangan Tammy Abraham
Abraham dimainkan sejak menit awal saat Chelsea menantang tuan rumah Wolves. Striker berusia 21 tahun itu menunjukkan performa yang sangat gemilang dalam pertandingan tersebut.
Setelah membuka keunggulan lewat Fikayo Tomori, Abraham mencetak gol kedua Chelsea pada menit 34. Setelah itu, Abraham menambah koleksi golnya pada menit ke-41.
Penampilan gemilang Abraham berlanjut pada babak kedua. Pemain asal Inggris itu melengkapi hattricknya pada menit ke-55.
Abraham ternyata juga ikut 'membantu' Wolves memperkecil kedudukan. Sang pemain mencetak gol bunuh diri pada menit ke-69.
Jadi Top Skor Sementara
Berkat tiga gol yang ia sarangkan malam ini, Abraham kini sudah mengoleksi total tujuh gol untuk Chelsea di liga.
Hal itu membuatnya bertengger di puncak daftar pencetak gol terbanyak Premier League musim ini.
Torehan Abraham melewati Sergio Aguero (6 gol), jelang pertandingan Manchester City melawan Norwich.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 September 2019 23:08
-
Liga Inggris 14 September 2019 20:30
-
Liga Inggris 14 September 2019 18:07
Jadwal dan Live Streaming Wolverhampton vs Chelsea di Mola TV
-
Liga Inggris 14 September 2019 18:00
Chelsea Masih Belum Konsisten, Frank Lampard Minta Fans Bersabar
-
Liga Inggris 14 September 2019 17:40
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...