Man of the Match West Brom vs Arsenal: Pierre-Emerick Aubameyang

Man of the Match West Brom vs Arsenal: Pierre-Emerick Aubameyang
Striker Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang membobol gawang West Brom, Kamis (26/8/2021) (c) EFL

Bola.net - Pierre-Emerick Aubameyang layak terpilih menjadi pemain terbaik dari laga putaran kedua Carabao Cup 2021/22 yang mempertemukan West Brom kontra Arsenal, Kamis (26/8/2021) dini hari WIB.

Arsenal sukses memenangi laga ini dengan skor 6-0. Aubameyang menjadi bintang kemenangan Arsenal dengan memborong tiga gol, sedangkan tiga gol lainnya masing-masing diciptakan oleh Nicolas Pepe, Bukayo Saka, dan Alexandre Lacazette.

Hasil ini tentu menjadi angin segar bagi Arsenal usai dua kekalahan yang mereka derita di Premier League, sekaligus menjadi modal bagus jelang laga bigmatch kontra Manchester City akhir pekan ini.

1 dari 1 halaman

Performa Impresif Aubameyang

Tak cuma tampil gemilang dengan mencetak hat-trick alias tiga gol, Aubameyang juga turut menyumbang assist untuk gol yang diciptakan oleh Pepe di akhir babak pertama.

Secara keseluruhan, Aubameyang melepas empat tembakan, seluruhnya tepat sasaran. Selain itu, penyerang 32 tahun itu juga melepas satu umpan kunci.

Performa menawan yang diperlihatkan Aubameyang ini menjadi bukti bahwa pemain asal Gabon itu belum habis, menyusul penampilan di bawah standar yang ia tunjukkan sepanjang musim lalu.

Sumber: WhoScored