Man of the Match Sheffield United vs Manchester United: Marcus Rashford

Man of the Match Sheffield United vs Manchester United: Marcus Rashford
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford berduel dengan pemain Sheffield United, Premier League 2020/21 (c) AP Photo

Bola.net - Marcus Rashford layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Sheffield United vs Manchester United, duel pekan ke-13 Premier League 2020/21, Jumat (18/12/2020).

Kali ini MU menaklukkan Sheffield dengan skor 3-2, hasil yang penting untuk pasukan Ole Gunnar Solskjaer yang tengah berusaha menemukan konsistensi.

Dua gol tim tuan rumah diborong oleh David McGoldrick, satu di awal dan satu lagi di ujung laga (5', 87'). Marcus Rasfhord pun mencetak dua gol untuk MU (26', 51'), sisanya datang dari Anthony Martial (33').

Hasil ini penting bagi MU untuk mencoba naik ke papan atas. Setan Merah ada di peringkat ke-6 dengan 23 poin, sedangkan Sheffield masih terpuruk di dasar klasemen dengan satu poin saja.

1 dari 1 halaman

Dua gol Rashford

Rashford bermain di pos winger kiri pada laga ini dan dia menyuguhkan permainan impresif. Dia hampir selalu berada di ujung serangan balik cepat MU.

Whoscored memberikan rating 8,9 untuk performa Rashford pada laga ini, hanya kalah dari pemain lawan, David McGoldrick (9,2). Namun, Rashford layak jadi man of the match karena membantu MU menang.

Dia melepas total 5 tembakan, terbanyak bersama di pertandingan, pun membuat 4 percobaan dribel.

Yang jelas, kedua gol Rashford tercipta pada momen krusial pertandingan.

Sumber: Whoscored