
Bola.net - Laga seru tersaji di Stadion The City Ground saat Nottingham Forest menjamu Chelsea pada pekan ke-37 Premier League, Sabtu (11/5/2024) malam WIB. Lima gol tercipta dan Chelsea menang dengan skor 3-2.
Laga berjalan menarik sejak menit awal. Chelsea unggul melalui gol Mykhailo Mudryk. Namun, aksi Willy Boly dan Callum Hudson-Odoi membuat Nottingham mampu membalikkan kedudukan.
Namun, laga tidak berhenti pada skor 2-1 untuk Nottingham. Chelsea bangkit. Gol Raheem Sterling dan Nicolas Jacksen jadi penanda kemenangan Chelsea.
Advertisement
Hasil ini membawa angin segar bagi kubu Chelsea. Mereka selalu menang pada tiga laga terakhir di Premier League. The Blues kini berada di posisi ketujuh klasemen dengan 47 poin, unggul tiga poin dari Manchester United.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Cole Palmer, Tidak Bikin Gol tetapi Sangat Penting
Nicolas Jacksen menjadi penentu kemenangan Chelsea. Pemain 22 tahun itu bikin gol pada menit ke-82. Dia tampil bagus. Moises Caicedo juga tampil impresif di lini tengah, termasuk dengan satu assist yang dibuat.
Namun, status Man of the Match didapatkan Cole Palmer. Meskipun tidak mencetak gol, pemain dengan nomor punggung 20 itu tampil apik.
Cole Palmer dimainkan sebagai gelandang serang. Dia jadi otak serangan Chelsea dan itu bisa dilihat dari gol pertama. Cole Palmer melepas umpan terobosan yang brilian untuk membantu Mudryk mencetak gol ke gawang Nottingham.
Cole Palmer, dalam catatan WhoScored, melepas lima umpan kunci sepanjang laga. Paling banyak dibanding pemain lain. Cole Palmer juga melakukan dua dribel sukses dari tiga upaya.
Cole Palmer benar-benar memainkan peran yang krusial bagi Chelsea.
Klasemen Premier League 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Mei 2024 16:27
-
Liga Inggris 10 Mei 2024 18:20
Setelah 5 Bulan Absen, Reece James Segera Perkuat Chelsea Lagi
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...