Man of the match Manchester City vs Newcastle: David Silva

Man of the match Manchester City vs Newcastle: David Silva
Momen ketika David Silva mencetak gol tendangan bebas ke gawang Newcastle di pekan ke-34 Premier League 2019/20. (c) AP Photo

Bola.net - David Silva layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match duel Manchester City vs Newcastle, pekan ke-34 Premier League 2019/20, Kamis (9/7/2020) dini hari WIB.

Man City benar-benar tampil luar biasa pada pertandingan ini. Pasukan Josep Guardiola itu mendominasi sejak menit pertama dan akhirnya bisa memetik kemenangan dengan skor telak 5-0.

Pesta gol Man City dimulai oleh Gabriel Jesus di menit ke-10. Lalu Riyad Mahrez, David Silva, dan Raheem Sterling masing-masing menyumbang satu gol. Juga gol bunuh diri Federico Fernandez di babak kedua.

Hasil ini tidak mengubah banyak hal. Man City masih nyaman di peringkat kedua klasemen sementara, Newcastle tertahan di papan tengah.

1 dari 1 halaman

Sinar Silva

Silva tak hanya mencetak satu gol, dia pun menyumbang dua assists untuk gol Gabriel Jesus dan Raheem Sterling.

Usianya Silva jelas tak lagi muda, bahkan musim ini adalah musim terakhirnya di Premier League. Namun, pertandingan ini membuktikan kemampuannya masih sangat baik.

Whoscored memberikan rating 10 untuk Silva pada pertandingan ini, sempurna, paling tinggi di antara pemain-pemain lainnya.

Meski Man City punya Kevin De Bruyne dan Riyad Mahrez, Silva tetaplah salah satu pemain terpenting andalan Guardiola. Kali ini dia membuktikannya dengan satu gol dan dua assists.

Sumber: Whoscored