Man of the Match Liverpool vs Wolverhampton: Sadio Mane

Man of the Match Liverpool vs Wolverhampton: Sadio Mane
Sadio Mane merayakan golnya ke gawang Wolverhampton. (c) AP Photo

Bola.net - Sadio Mane terpilih untuk menjadi pemain terbaik alias Man of the Match di pertandingan antara Liverpool vs Wolverhampton.

Liverpool menjamu Wolverhampton di matchday 20 Premier League di Anfield, Minggu (29/12/2019). The Reds menjalani start yang bagus pada babak pertama.

Mereka terus menekan pertahanan Wolves melalui Mohamed Salah. Beberapa peluang berhasil didapat oleh pemain asal Mesir ini.

Liverpool juga sempat mendapat peluang melalui Roberto Firmino. Namun pada akhirnya Sadio Mane yang bisa memecah kebuntuan The Reds.

Ia mencetak gol pada menit ke-42. Ia menjebol gawang Patricio Rui setelah mendapatkan umpan pundak dari Adam Lallana.

Wolverhampton tampil berbahaya di babak kedua. Akan tetapi mereka tak bisa mencetak gol sama sekali meski terus menekan pertahanan Liverpool. Pada akhirnya pasukan Jurgen Klopp menang tipis 1-0 atas tim besutan Nuno Espirito Santo tersebut.

1 dari 2 halaman

Performa Sadio Mane

Sadio Mane mengawali laga dengan kurang cemerlang. Ia tak banyak aktif terlibat serangan seperti halnya Mohamed Salah.

Namun pada akhirnya ketika ia menemukan irama yang tepat, pemain asal Senegal ini mulai bisa mengancam pertahanan Wolverhampton. Ia sempat nyaris memberikan assist kepada Mohamed Salah meski akhirnya tendangan pemain Mesir ini bisa digagalkan Rui Patricio.

Mane juga nyaris mencetak gol pada menit ke-30. Tendangannya dari dalam kotak penalti dengan susah payah diblok bek lawan dan melipir tipis ke samping kanan gawang Rui Patricio.

Mane juga berkontribusi besar pada babak kedua saat Wolverhampton tampil berbahaya. Ia ikut membantu timnya bertahan, khususnya saat harus mengatasi ancaman dari Adama Traore. Maka dari itu, situs Premier League pun menunjuknya menjadi Man of the Match di laga ini.

Sementara itu, dengan golnya di laga lawan Wolverhampton ini, Sadio Mane sekarang jadi pemain kedua yang terlibat langsung dalam 30 gol Premier League pada 2019 dengan torehan 24 gol dan 6 assist. Ia cuma kalah dari Jamie Vardy dengan jumlah 34.

2 dari 2 halaman

Statistik Sadio Mane

Menurut info dari situs WhoScored, Sadio Mane meraih rating 7.51. Itu adalah rating tertinggi dari semua pemain Liverpool maupun Wolverhampton, kecuali Trent Alexander-Arnold.

Di laga itu, Mane tercatat melepas dua tendangan. Satu di antaranya tepat sasaran dan berbuah gol.
Mane juga sukses melakukan dribel sebanyak dua kali plus satu key pass. Ia juga melepas tiga umpan panjang dan dua tepat mengenai sasaran.

Sadio Mane juga tercatat melakukan satu kali clearance. Ia juga tercatat sekali melancarkan tekel.

Liverpool sekarang ini berada kokoh di puncak klasemen Premier League dengan raihan 55 poin dari 19 laga. Sementara itu Wolverhampton tertahan di peringkat tujuh dengan koleksi 30 poin dari 20 pertandingan.

(premier league/whoscored)