Man of the Match Chelsea vs Southampton: James Ward-Prowse

Man of the Match Chelsea vs Southampton: James Ward-Prowse
Selebrasi pemain Southampton, James Ward-Prowse (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Bola.net - Southampton sukses mempermalukan Chelsea 1-0 di Stamford Bridge pada pekan ke-24 Premier League 2022/2023, Sabtu 18 Februari 2023. Pemain Southampton, James Ward-Prowse terpilih sebagai Man of the Match.

James Ward-Prowse mencetak gol tunggal penentu kemenangan Southampton pada menit 45+1. Gol itu dia cetak lewat sebuah eksekusi tendangan bebas.

Melalui voting di situs resmi Premier League, James Ward-Prowse dipilih sebagai pemain terbaik dalam laga ini. Dia mendapatkan 60% suara, unggul jauh atas kiper Chelsea, Kiper Arrizabalaga (18%).

1 dari 2 halaman

Statistik James Ward-Prowse vs Chelsea (via WhoScored)

Statistik James Ward-Prowse vs Chelsea (via WhoScored)

Minute of silence untuk Christian Atsu jelang laga Chelsea vs Southampton di pekan 24 Premier League 2022/2023 (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth
  • Main: 90 menit
  • Tekel: 4
  • Intersep: 4
  • Sapuan: 6
  • Blok: 0
  • Operan: 37
  • Akurasi operan: 83,8%
  • Crossing: 3
  • Crossing akurat: 1
  • Operan panjang: 5
  • Operan panjang akurat: 1
  • Operan berpeluang gol: 2
  • Assist: 0
  • Dribel sukses: 0
  • Dilanggar lawan: 3
  • Tembakan: 1
  • Tembakan tepat sasaran: 1
  • Gol: 1.

Sumber: Premier League, WhoScored