
Bola.net - Liverpool meraih kemenangan dengan skor 0-3 saat berkunjung ke Turf Moor untuk menantang Burnley di pekan ke-4 Premier League 2019/2020. Hasil bagus ini tidak lepas dari performa Roberto Firmino.
Liverpool tampil dominan sejak menit awal pada laga Sabtu (31/8/2019) malam WIB. The Reds unggul dua gol pada babak pertama lewat gol bunuh diri Chriss Wood dan gol Sadio Mane.
Pada babak kedua, satu gol tercipta lewat aksi Roberto Firmino pada menit ke-80.
Advertisement
Kemenangan ini membuat laju sempurna Liverpool masih belum ternoda. The Reds berada di puncak klasemen sementara dengan 12 poin dari empat kali berlaga. Liverpool menyapu bersih poin dari empat laga awal.
Kemenangan atas Burnley sendiri tidak lepas dari sosok Roberto Firmino, yang menjadi Man of the Match. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Roberto Firmino Terpilih Sebagai Mman of the Match
Roberto Firmino dimainkan sejak menit awal oleh Jurgen Klopp. Seperti biasanya, pemain asal Brasil tersebut tampil dengan diapit oleh Sadio Mane di sisi kiri dan Mohamed Salah di kanan lini serang Liverpool.
Situs resmi Premier League menobatkan Roberto Firmino sebagai Man of the Match laga Burnley vs Liverpool. Tentu saja predikat tersebut tidak lepas dari performa apik mantan penyerang Hoffenheim tersebut.
Roberto Firmino mencetak satu gol dan satu assist di laga melawan Burnley. Selain itu, pergerakan dan manuvernya juga membuat repot para pemain belakang Burnley.
Roberto Firmino is the first-ever Brazilian to score 5⃣0⃣ #PL goals 🇧🇷 pic.twitter.com/o8SFNjRa2W
— Premier League (@premierleague) August 31, 2019
Gol ke gawang Burnley menjadi gol ke-50 Roberto Firmino di Premier League. Dalam sejarah, belum ada pemain asal Brasil yang mampu mencetak gol lebih banyak dari Roberto Firmino. Dialah pemain Brasil pertama yang menembus 50 gol di Premier League.
Sumber: Premier League
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Agustus 2019 21:30
-
Liga Inggris 31 Agustus 2019 19:30
Van Dijk Dinilai Tak Layak Raih Gelar Pemain Terbaik UEFA, Kenapa?
-
Liga Inggris 31 Agustus 2019 18:45
-
Liga Inggris 31 Agustus 2019 09:20
Liverpool Tak Terkalahkan, Jurgen Klopp Masih Singgung Man City
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...