
Bola.net - Arsenal gagal meraih kemenangan saat menjamu Sheffield United pada laga pekan ke-23 Premier League. Kegagalan ini tidak lepas dari performa apik gelandang Sheffield, John Fleck.
Arsenal menjamu Sheffield pada laga di Emirates Stadium, Sabtu (18/1/2020) malam WIB. Arsenal tampil tanpa sejumlah pemain kuncinya. Pierre-Emeric Aubameyang harus absen karena akumulasi kartu.
Walau tidak dengan kekuatan terbaik, Arsenal sempat unggul lewat aksi penyerang muda Gabriel Martinelli pada menit 45+2. Pemain berusia 18 tahun menyambar umpan Bukaya Sako. Skor 1-0 di babak pertama.
Advertisement
Sheffield pantang menyerah dan tampil agresif di babak kedua. Hasilnya, John Fleck mampu membuat skor menjadi imbang 1-1 lewat golnya pada menit ke-83.
Performa Gemilang John Fleck
Sheffield sempat kesulitan menembus duet David Luiz dan Mustafi di lini pertahanan Arsenal. Namun, John Fleck menjadi pemecah kebuntuan pada menit ke-83. Dia mencetak gol yang bagus dan membuat Sheffield mendapat satu poin.
John Fleck menyambar bola liar hasil sapuan pemain Arsenal yang buruk dari umpan crossing Callum Robinson. Pemain berusia 28 tahun melepas sepakan keras yang membobol gawang Bernd Leno.
Secara umum, performa John Fleck cukup bagus pada laga melawan Arsenal. Pemain asal Skotlandia itu mampu memberi tekanan pada Mesut Ozil sehingga sang playmaker Arsenal tidak mampu mengkreasi banyak peluang.
John Fleck melakukan empat tekel sukses untuk memulihkan penguasaan bola bagi Sheffield. Selain itu, dia juga melepaskan 32 umpan dengan tingkat akurasi mencapai 81 persen. Satu umpan kunci dilepaskan mantan pemain Rangers tersebut.
Sumber: Premier League
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 18 Januari 2020 23:57
-
Liga Inggris 18 Januari 2020 20:00
-
Liga Inggris 18 Januari 2020 19:00
-
Liga Inggris 18 Januari 2020 07:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...