Man City Jadi Perintis Geliat E-Sports di Premier League

Man City Jadi Perintis Geliat E-Sports di Premier League
FIFA 19. (c) easports.com

Bola.net - - Manchester City bukan hanya juara Premier League, klub tersebut ternyata juga memiliki ambisi besar untuk menghadirkan kompetisi e-sports di liga Inggris.

Saat ini Man City adalah satu-satunya tim yang serius mengembangkan sayap ke ranah e-sports. Klub dengan warna kebanggaan biru muda tersebut jadi perintis jalan kompetisi gaming di Premier League yang mungkin bisa dijuluki ePremier League.

Klub-klub sepak bola Premier League sudah siap mengikuti jejak Man City dalam melibatkan generasi baru para penggemar pada perkembangan e sports yang pesat.

Man City sudah memiliki pemain FIFA profesional. Salah satunya adalah dua kali juara dunia FIFA, Kai 'Deto' Wollin. Man City berharap banyak tim lain yang meniru jejak mereka dan mengembangkan sayap Premier League ke dunia virtual.

Pada beberapa tahun ke depan, bukan tidak mungkin Premier League akan menyajikan kompetisi lain secara virtual, alias e sports. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini:

1 dari 3 halaman

Liga Virtual

Ternyata, jika dibandingkan dengan liga-liga lainnya, Premier League cukup terlambat. Brandon Smith, salah satu komentator FIFA 19 dalam kompetisi resmi mengatakan bahwa banyak liga-liga lain yang sudah memulai Virtual League mereka.

Namun Brandon percaya kehadiran Premier League akan mendongkrak prestise kompetisi tersebut dan semakin mengembangkannya.

"Ini adalah cara lainnya dalam terhubung dengan penggemar dan membawa penggemar muda pada klub sepak bola terkait. Lihat saja apa yang sudah dilakukan Man City sejauh ini, semoga efek yang sama akan terjadi pada sejumlah klub lainnya," buka Smith di businesscloud.co.uk

"Jika anda berkeliling Eropa - Bundesliga, Ligue 1, Eredivisie di Belanda - semua liga ini sudah memainkan liga virtual tetapi keterlibatan Premier League adalah yang terbaik. Itulah yang saya tunggu."

"Liga itulah [Premier League] yang harus berada di belakang dan mendorongnya [virtual league]. Saya bersemangat untuk menantikan seluruh fan sepak bola ini akan mendapati anak-anak mereka berkata 'saya tak mau jadi pesepak bola lagi - saya ingin jadi virtual gamer untuk Man City atau MU'," lanjutnya.

2 dari 3 halaman

Kompetisi Awal ePremier League

Kompetisi Awal ePremier League

Cover FIFA 19. (c) EASports

Saat ini setiap klub Premier League sedang mempersiapkan diri untuk bermain di kompetisi FIFA 19 perdana. Setiap klub Premier League akan menyelenggarakan putaran kualifikasi daring [online] pada Januari nanti untuk menemukan pemain FIFA 19 terbaik yang bisa mewakili klub mereka.

Lalu, setiap klub tersebut akan menyelenggarakan turnamen internal untuk menemukan pemenang di konsol permainan PlayStaton 4 dan Xbox One.

Setelahnya, 40 juara masing-masing klub akan berkompetisi di putaran final di London pada 28-29 Maret tahun depan. Acara ini bahkan akan disiarkan langsung di Sky Sports.

Popularitas FIFA sebagai e sports memang terus menanjak dalam beberapa tahun terakhir. Meski masih belum layak dijajarkan dengan Dota 2 atau CS:GO, FIFA terus mengembangkan potensi e sports mereka.