Malas-malasan, Alasan Van Persie Dibuang Van Gaal

Malas-malasan, Alasan Van Persie Dibuang Van Gaal
Robin Van Persie (c) AFP
Bola.net - Robin van Persie dilaporkan bakal keluar dari Old Trafford, usai diyakini tak lama lagi bakal pindah ke klub Turki, Fenerbahce.

Namun menurut laporan The Sun, pemain Belanda tersebut dipaksa keluar oleh Van Gaal karena sebuah alasan khusus.

Van Gaal menggantikan David Moyes sebagai manajer di Old Trafford di tahun 2014 dan Van Persie kabarnya akan mendapat peran kunci dalam taktik yang diusung sang meneer.

Namun seiring berjalannya waktu, timbul konflik di antara kedua pihak dan kini hubungan pelatih dan manajer tersebut semakin mendingin.

Bos United berharap semua pemainnya berlatih keras sama seperti ketika bermain, dan jika mereka tidak melakukannya, mereka takkan masuk tim.

Radamel Falcao dikabarkan tidak berlatih keras, namun ia melakukannya menjelang akhir musim, meski pada akhirnya ia tetap dikembalikan ke AS Monaco.

*) Berita ini telah mengalami proses penyuntingan sesuai dengan fakta yang sebenarnya. Bola.net meminta maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. [initial]

   (sun/rer)