Maklumi Error United, Van Gaal Ogah Panik

Maklumi Error United, Van Gaal Ogah Panik
United error, Louis Van Gaal menolak panik. (c) AFP
Bola.net - Louis Van Gaal mengaku dirinya memaklumi kesalahan para pemain Manchester United, sembari menegaskan pada semua elemen klub untuk tak panik dengan performa buruk klub sejauh ini.

Setan Merah masih belum beranjak dari papan tengah setelah melakoni start buruk di awal musim ini, termasuk kala dibekuk secara mengejutkan oleh tim promosi Leicester City akhir pekan lalu.

Namun Van Gaal yang terkenal keras, menunjukkan sikap berbeda menyikapi krisis di Old Trafford saat ini, meski ia pun mengaku tak bakal mengubah pendekatan tegasnya untuk mengatasi krisis.

"Saya tak merasa para pemain melihat sisi berbeda dari saya. Saya tak merasa pemain saya adalah robot - mereka manusia biasa dan manusia biasa bisa melakukan kesalahan. Saya juga manajer yang ingin mengevaluasi dan membahas semuanya - itulah cara saya. Saya sudah melakukannya, pekan ini pun tak beda," ujar pria Belanda itu.

The Iron Tulip - julukannya, menambahkan, "Hal macam ini bisa saja terjadi, ini bukan kejadian reguler. Anda lihat stat kami di Premier League - di luar Leicester, kami bertahan dengan baik. Rata-rata kami cuma kebobolan kurang dari satu gol, saya rasa. Saya melihatnya berbeda dari kebanyakan jurnalis." [initial]

 (tri/row)