Mainnya Jelek, Kenapa Antony Terus Jadi Starter Sih, Ten Hag?

Mainnya Jelek, Kenapa Antony Terus Jadi Starter Sih, Ten Hag?
Pemain Manchester United Antony. (c) AP Photo/Dave Thompson

Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag buka suara terkait keputusannya terus memainkan Antony. Ia menyebut sang winger terus diberi kesempatan agar ia bisa memulihkan kepercayaan dirinya.

Di musim 2023/2024 ini, Antony masih jadi pemain kepercayaan Erik Ten Hag. Ia kerap menjadi starter di sisi kanan lini serang Manchester United.

Namun sayangnya, performa winger timnas Brasil itu kerap mengecewakan. Ia minim berkontribusi dalam serangan Setan Merah, sehingga ia kerap mendapatkan cemoohan.

Baru-baru ini, Ten Hag dimintai tanggapan terkait posisi Antony tersebut. Ia mengaku punya alasan mengapa terus memainkan sang winger.

Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Kehilangan Momentum

Kehilangan Momentum

Penyerang sayap Manchester United, Antony berusaha melewati bek kiri FC Copenhagen, Elias Jelert pada matchday 3 Grup A Liga Champions 2023/2024, Rabu (25/10/2023) WIB. (c) AP Photo/Dave Thompson

Dalam konferensi persnya jelang menghadapi FC Copenhagen, Ten Hag memberikan tanggapan seputar performa buruk Antony belakangan ini.

Ia menyebut bahwa salah satu penyebab mengapa Antony performanya menurun karena ia kehilangan momentum akibat kasus hukum yang sempat menderanya beberapa waktu yang lalu.

"Dia sempat absen beberapa pekan dari tim kami. Situasi itu merusak ritme permainannya," ungkap Ten Hag.

2 dari 4 halaman

Butuh Jam Bermain

Butuh Jam Bermain

Antony dikawal pemain lawan di laga Manchester United vs Wolverhampton, Premier League 2023/2024 (c) AP Photo/Rui Vieira

Ten Hag menyebut bahwa untuk memulihkan ritme permainan Antony, maka sang winger perlu diberikan jam bermain yang rutin.

Itulah mengapa ia terus memainkan sang winger meski performanya kurang oke, dengan harapan sang winger bisa lekas menemukan ritme yang hilang itu.

"Dia [Antony] menjalani pra musim yang bagus. Namun di tengah-tengah musim proses itu terhenti, dan sekarang ia butuh waktu untuk kembali ke performa terbaiknya," pungkas sang manajer.

3 dari 4 halaman

Tidak Aman

Tidak Aman

Tyrick Mitchell mengawal Facundo Pellistri di laga Manchester United vs Crystal Palace, Sabtu (30/9/2023) (c) AP Photo/Jon Super

Situasi Antony di lini serang Manchester United sendiri mulai tidak aman.

Winger muda Setan Merah, Facundo Pellistri belakangan mulai menunjukkan performa yang ciamik sehingga ia bisa menggusur Antony dari posisi starter.