Main Maksimal, Alasan Kieran Tierney Dicintai Fans Arsenal

Main Maksimal, Alasan Kieran Tierney Dicintai Fans Arsenal
Selebrasi Kieran Tierney usai mencetak gol di laga Norwich City vs Arsenal, Premier League 2021/22 (c) AP Photo

Bola.net - Kieran Tierney dipuji sebagai salah satu pemain terpenting dalam skuad Arsenal sekarang. Bukan hanya soal kontribusi di lapangan, melainkan juga soal sikapnya ketika mendapatkan kesempatan bermain.

Dua musim terakhir, Tierney bisa disebut sebagai salah satu pemain terbaik Arsenal. Sayangnya, cedera kambuhan membuat Tierney kesulitan memberikan permainan terbaiknya.

Musim depan seharusnya jadi kesempatan baru bagi Tierney. Skuad Arsenal kian matang sesuai dengan kemauan Mikel Arteta.

Ada banyak alasan bagi fans Arsenal untuk percaya dengan perkembangan tim musim depan. Tierney pun diyakini bakal jadi salah satu pemain penting.

1 dari 2 halaman

Dicintai fans

Permainan Tierney pun diperhatikan oleh analis Premier League, Franck McAvennie. Menurutnya, jelas bahwa pemain seperti Tierney dicintai fans karena banyak hal, khususnya soal permainan maksimal di lapangan.

"Saya suka ketika Kieran Tierney bermain. Dia adalah seorang pemenang dan karena itulah fans mencintai dia. Sayangnya, dia bermasalah dengan cedera," kata McAvennie di Football Insider.

"Ketika bermain, dia tidak merasa perlu jadi pemain bagus, dia hanya melakukan yang terbaik. Selama tugasnya beres, dia tidak peduli bagaimana yang terlihat."

2 dari 2 halaman

Perubahan mentalitas

Lebih lanjut, McAvennie juga bicara soal perubahan Arsenal. Dia mengakui bahwa The Gunenrs yang sekarang tampak semakin matang, tapi bukan berarti segalanya jadi lebih mudah.

"Mereka mendatangkan dua pemain bagus, tapi saya kira masih ada banyak pemain yang perlu dilepas. Mentalitas pemain pun juga harus diubah," sambung McAvennie.

"Arsenal membutuhkan perubahan mentalitas untuk mendekati status sebagai pesaing juara. Namun, mereka masih membutuhkan tiga atau empat pemain lagi untuk bersaing di level itu," tandasnya.

Sumber: Football Insider