'Magnet' United Masih Mampu Menarik Pjanic

'Magnet' United Masih Mampu Menarik Pjanic
Miralem Pjanic. (c) AFP
Bola.net - Performa buruk yang ditampilkan Manchester United tak dihiraukan oleh Miralem Pjanic. Ia menyatakan ingin bergabung Setan Merah.

Midfielder AS Roma tersebut memang tengah diincar oleh United. David Moyes disebutkan tertarik untuk menggaet Pjanic yang berkebangsaan Bosnia itu.

Bak gayung bersambut, gelandang 23 tahun tersebut sangat senang dengan keinginan Moyes. Bahkan ia menyatakan ingin berada di Old Trafford dan bermain bersama United.

"Saya tersanjung dan senang mendengarnya," kata Pjanic.

"Saya menjadi pendukung Roma dan seharusnya ada transfer yang dibutuhkan diantara tiga pihak," imbuhnya. [initial]

 (mir/gag)