Madrid Coba Buyarkan Peluang Chelsea Boyong Pemain Ini

Madrid Coba Buyarkan Peluang Chelsea Boyong Pemain Ini
Alex Teixeira (c) Shakhtar
- tampaknya kembali menemui hadangan dalam upaya mereka untuk memboyong bintang Shakhtar Donetsk, Alex Teixeira, menurut laporan Calciomercato. Pasalnya, raksasa Spanyol, Real Madrid, mengaku juga menaruh ketertarikan kepada pemain asal Brasil tersebut.


Teixeira memang tampil sangat apik musim ini. Hal tersebut sudah dibuktikan oleh sang pemain dengan membukukan 18 gol dari 12 pertandingan saja, padahal dirinya bukanlah striker melainkan gelandang.


El Real sendiri tengah bersiap untuk mengajukan tawaran kepadanya. Kedatangan pemain 25 tahun ke Santiago Bernabeu dinilai sebagai suksesor Cristiano Ronaldo yang masa depannya sampai saat ini masih menggantung.


Sebelumnya, sejumlah media asal Inggris mengatakan bahwa The Blues sudah menemui kesepakatan terhadap pemain kelahiran 6 Januari 1990 tersebut. Bahkan, Teixeira mengaku sangat berharap bisa segera bermain di Stamford Bridge.


Terlepas dari itu, semua pemberitaan yang beredar sampai saat ini masih belum dikonfirmasi oleh dua klub peminat.[initial]

 (clm/yp)