Lutut Falcao Masih Rawan Cedera

Lutut Falcao Masih Rawan Cedera
Falcao. (c) afp
Bola.net - Walaupun sudah sembuh dari cedera, namun kondisi lutut Radamel Falcao masih cukup mengkhawatirkan. Ia diketahui masih harus mengompres lututnya tersebut dengan es tiap usai berlatih maupun bertanding.

Bomber asal Kolombia tersebut dicomot Manchester United dari AS Monaco di musim pans kemarin. Saat itu, ia baru saja pulih dari cedera lutut cukup parah yang dialaminya sebelum Piala Dunia 2014 kemarin.

Setan Merah sempat ingin mempermanenkan status Falcao di Old Trafford beberapa waktu lalu. Namun menurut laporan Metro, United disebut berpikir ulang untuk melakukan hal tersebut. Penyebabnya apalagi jika bukan kondisi lututnya yang masih meragukan. Terlebih ketika ia harus mengompres lututnya tiap selesai berlatih atau bertanding. Hal itu menjadi indikasi bahwa lututnya tersebut masih memiliki kemungkinan untuk cedera lagi.

Pemain 28 tahun itu sejauh ini hanya menjadi starter sebanyak tiga kali bagi United dan dua kali tampil dari bangku cadangan sejak didatangkan musim panas kemarin. Ia juga hanya bisa menyumbangkan sebiji gol saja sampai saat ini. [initial]

 (mtr/dim)