
Bola.net - - Penyerang sayap Liverpool, Xherdan Shaqiri, mengatakan jika timnya sudah melupakan hasil buruk di laga melawan Red Star. Kali ini, The Reds sudah sepenuhnya fokus menyambut laga Premier League pekan ini kontra Fulham.
Liverpool baru saja menekan kekalahan atas Red Star di babak penyisihan grup Liga Champions dengan skor 2-0. Sejauh ini, hasil tersebut jadi kekalahan ketiga pasukan Jurgen Klopp kala bermain pada semua laga resmi di musim 2018/19 ini.
Kekalahan atas Red Star sangat disesalkan oleh pihak Liverpool. Sebab, hasil itu membuat usaha mereka untuk lolos dari babak grup Liga Champions akan makin berat. Tapi, Shaqiri tak ingin hasil tersebut terus diratapi.
Advertisement
Pemain asal Swiss tersebut ingin pemain Liverpool segera melupakan kekalahan atas Red Star dan fokus ke laga melawan Fulham yang akan digelar pada Minggu (11/11) malam WIB di Anfield.
Fokus ke Fulham
Liverpool saat ini masih berada di papan atas klasemen Premier League. Karena itu, Xherdan Shaqiri tak ingin timnya lengah ketika berjumpa Fulham. Shaqiri juga tidak ingin para kolega bersantai karena raihan poin kini cukup bagus.
"Saya pikir kami harus lebih fokus pada permainan, kami tidak perlu melihat dan berpikir 'dalam empat minggu kami akan lawan tim ini'. Tidak, Fulham akan kami hadapi hari Minggu dan kami hanya fokus pada laga ini, kemudian laga selanjutnya," ucap Shaqiri di situs resmi klub.
"Itulah hal paling penting yang dilakukan untuk sukses, agar tetap berada di level yang tertinggi, agar bekerja keras setiap hari. Jangan pernah berkata 'kami sudah punya 27 poin dan bisa bersantai'," tandas pemain asal Swiss tersebut.
Terbaik di Dunia
Liverpool telah menjalani musim yang impresif sejauh ini. Tapi, Shaqiri tak mau Liverpool puas dengan capaian sekarang. Sebab, belum ada gelar juara yang diraih. James Milner dan kolega harus bekerja lebih keras untuk bisa jadi tim terbaik dunia.
"Ini hanya permulaan saja dan kami harus terus seperti ini. Kami harus bekerja keras untuk bisa membuat tim ini lebih baik dan meraih sesuatu. Kami ingin jadi terbaik di dunia. Kami dalam performa yang bagus dan harus terus bekerja keras," tandas Shaqiri.
Berita Video
Riko Simanjuntak, Evan Dimas dan Andik Vermansah bermain biliar untuk memanfaatkan waktu luang di sela training center jelang Piala AFF 2018.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 November 2018 19:30
Pesimis Dengan MU, Eks Liverpool Ini Dukung City Dalam Derby Manchester
-
Liga Inggris 10 November 2018 13:32
-
Liga Inggris 10 November 2018 13:31
-
Liga Inggris 10 November 2018 08:52
-
Liga Inggris 10 November 2018 08:18
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...