Lupakan Masa Lalu, Walcott Siap Hadapi Tottenham

Lupakan Masa Lalu, Walcott Siap Hadapi Tottenham
Gestur 2-0 ala Walcott pada fans Tottenham (c) ist
Bola.net - Penyerang Arsenal, Theo Walcott memiliki kenangan unik dalam Derby London Utara. Saat menjamu Tottenham di putaran ketiga FA Cup bulan Januari 2014, ia memberi gestur 2-0 dengan jarinya saat ditandu keluar lapangan.

Tentu saja hal itu memancing reaksi dari para pendukung Tottenham yang menyaksikan langsung duel itu di Emirates Stadium. Sayangnya cedera itu begitu serius sehingga membuat Walcott harus melupakan Piala Dunia.

Kini ia sudah siap meladeni The Lilywhites di White Hart Lane dalam lanjutan Premier League hari Sabtu (07/02) esok. Walcott mengaku sudah move on dari kejadian setahun yang lalu.

"Hal seperti itu sudah kerap terjadi sebelumnya dan saya yakin tak akan dilupakan, tapi saya sudah melupakannya.

"White Hart Lane selalu memberi atmosfer yang luar biasa. Mungkin ini pertandingan yang paling saya nantikan. Pertandingan terbesar bagi kedua tim dan fans dan tahun ini akan berjalan ketat." katanya pada Evening Standart. [initial]

 (sky/dct)