Lupakan Euforia, Ramires Kini Fokus West Ham

Lupakan Euforia, Ramires Kini Fokus West Ham
Ramires (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea Ramires mengatakan bahwa ia dan rekan-rekannya sudah melupakan euforia menjadi juara Capital One Cup. Kini Ramires sudah sepenuhnya kembali fokus untuk menghadapi West Ham.

The Blues baru saja mengangkat trofi Capital One Cup setelah mengalahkan Tottenham Hotspur 2-0 di Wembley. Setelah itu pasukan Jose Mourinho sudah ditunggu The Hammers di Upton Park dalam lanjutan kompetisi Premier League pada tengah pekan ini.

"Ketika saya datang ke tempat latihan pada hari Senin, fokus sudah di pertandingan melawan West Ham. Tentu saja masih ada sedikit euforia, tetapi tidak sebanyak pada hari Minggu, karena kami semua sadar akan pentingnya malam ini," ujar Ramires di situs resmi klub.

"Mudah-mudahan di kemudian hari akan ada banyak waktu merayakan jika kami mencapai target, tapi untuk saat ini kami hanya fokus pada West Ham dan meraih tiga poin dalam laga tandang."[initial]

 (cfc/ada)