
Bola.net - Rumor Manchester United akan mendatangkan Frenkie De Jong nampaknya tidak akan menjadi kenyataan di tahun 2023. Tim berjuluk Setan Merah itu dilaporkan kini mengubah fokus transfer mereka ke gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.
Nama De Jong santer dikaitkan dengan Manchester United di musim panas kemarin. Erik Ten Hag ingin sang gelandang menjadi pusat permainan Setan Merah yang baru.
Di musim panas kemarin, United gagal mendapatkan jasa De Jong. Namun rumor yang beredar menyebut Setan Merah akan kembali mencoba untuk merekrut pemain timnas Belanda itu di tahun 2023 nanti.
Advertisement
Sky Sports mengklaim bahwa De Jong sudah bukan jadi prioritas transfer Manchester United. Setan Merah diklaim fokus untuk mendatangkan Jude Bellingham sebagai gantinya.
Simak situasi transfer Manchester United di bawah ini.
Kesengsem Berat
Menurut laporan tersebut, Manchester United khususnya Erik Ten Hag sangat tertarik untuk mendatangkan Bellingham.
Sang manajer sudah meminta pemandu bakat MU untuk mengamati Bellingham dengan intens. Ten Hag dilaporkan sangat terkesan dengan laporan pemandu bakat MU terhadap Bellingham.
Dengan usianya yang masih muda, performanya sudah jauh di atas rata-rata. Jadi Ten Hag menilai Bellingham bisa jadi investasi masa depan yang bagus.
Persaingan Sengit
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa kans Manchester United untuk mendatangkan Bellingham di tahun 2023 cukup kecil.
Ini disebabkan ada banyak klub top Eropa yang meminati Bellingham. Sebut saja Manchester City, Liverpool dan Real Madrid tertarik untuk mengamankan jasa sang gelandang.
Jadi MU harus memberikan penawaran yang sangat menarik agar Bellingham mau pindah ke Old Trafford di musim depan.
Mahar Transfer Selangit
Laporan itu juga mengklaim bahwa Manchester United punya adangan lain untuk mendapatkan jasa pemain timnas Inggris tersebut.
Borussia Dortmund dilaporkan membanderol sang gelandang di angka 150 juta Euro. Setan Merah sendiri dilaporkan enggan membayar semahal itu untuk Bellingham.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Baca Juga:
- MU Udah Balik Jago? Enggak Deh, Cuma Lebih Bisa Ditonton
- MU Jumpa Barcelona di Liga Europa, Fans: Rekayasa, Pulang Sendiri Apa Dipulangin? Kami Menunggumu Fr
- Barcelona vs Manchester United, Xavi Nantikan Aksi Cristiano Ronaldo
- Jejak Pertemuan Barcelona vs Manchester United di Kompetisi Eropa: Setan Merah Sering Kalah
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 7 November 2022 22:14
Barcelona vs Manchester United, Xavi Nantikan Aksi Cristiano Ronaldo
-
Liga Eropa UEFA 7 November 2022 21:44
Jumpa MU di Liga Europa, Bos Barcelona: Sulit, Tapi Bikin Bergairah!
-
Liga Inggris 7 November 2022 21:10
Benjamin Sesko, Suksesor Cristiano Ronaldo di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...